Ditemukan 12 Jenazah Jatuhnya Pesawat Sukhoi

.
loading...
loading...
Ditemukan 12 Jenazah Jatuhnya Pesawat Sukhoi-- Kepala Badan SAR Nasional, Marsekal Pertama Daryatmo, mengatakan, proses evakuasi yang dilakukan sejak pagi tadi telah berhasil menjangkau ke lokasi bangkai pesawat Sukhoi Super Jet 100 di Gunung Salak, Jawa Barat.
"Setelah tadi pagi melakukan operasi evakuasi baik darat maupun udara, pada pukul 10.00 Waktu Indonesia Barat tim SAR sudah sampai di crash site," kata dia dalam konferensi pers di Lapangan Udara Halim Perdana Kusuma, Jumat 11 Mei 2012.

Tim, dia menambahkan, telah mengidentifikasi sejumlah korban meninggal dunia. "Mengidentifikasi sebanyak 12 orang meninggal dunia. Kami tentu saja menyampaikan bela sungkawa," tambah Daryatmo. Selain para jurnalis, konferensi pers juga disaksikan keluarga dan kerabat korban Sukhoi Superjet-100 yang juga berada di Halim. Mereka larutdalam duka ketika mengetahui penemuan jenazah.
Sebelumnya, Menko Kesra Agung Laksono mengatakan, evakuasi baru bisa dilakukan hari ini mengingat sulitnya medan. "Ketinggian 5.000 kaki, kecuraman 85 derajat, cuaca berubah-ubah, lebih sering tak membantu," tambah dia.

Sukhoi Superjet 100 (SSJ-100) jatuh saat demonstrasi joy flight dari Lapangan Udara Halim Perdana Kusuma menuju Pelabuhan Ratu, Rabu 9 Mei 2012. Ada 45 penumpang dan awak pesawat di dalamnya. Dengan informasi 12 korban meninggal dunia, maka masih ada 33 penumpang dan awak pesawat yang belum diketahui keberadaannya.
Pihak Basarnas sendiri belum dapat menjelaskan detil kondisi korban, jasad mereka masih berada di lokasi jatuhnya pesawat, belum bisa dievakuasi. Rencananya para jenazah akan dibawa ke Halim.

Sumber: Vivanews

loading...
. Artikel Terbaru:
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Artikel Terbaru

.